Rayakan Natal Bersama Keluarga, Roy Marten Dapat Hadiah Tas dari Gading

Jakartashowbiz.com – Momen Natal 2023 memiliki makna yang sangat spesial bagi Roy Marten dan keluarganya. Mereka tidak hanya berkumpul bersama, tetapi juga melibatkan seluruh anggota keluarga dalam pertukaran hadiah yang menjadi tradisi tahunan.

Baca Juga: Acha Septriasa Tegaskan Ada Batasan Saat Lakukan Adegan Intim di Film ‘Suami Yang Lain’

“Selalu kita tukar kado nih kadonya dari Gading dapat tas dari merek tertentu lah. Dulu jam. Sekarang tas,” ujar Roy Marten saat ditemui di XXI Epucentrum, Jakarta Selatan, Selasa (26/12/2023).

Foto: Marco/Jakartashowbiz.com

“Kalau Gibran sepatu,” sambung Roy Marten.

Pada perayaan Natal tahun ini, kehadiran Gading, Gibran, dan Gempita Nora Marten juga menjadi bagian tak terpisahkan dari momen istimewa tersebut.

 

Foto: Marco/Jakartashowbiz.com

“Natal selalu sama, penuh damai sejahtera, penuh suka cita, hari di mana kami bisa berkumpul karena untuk bisa ketemu dengan anak-anak saya dan cucu saya kan kesempatannya gak banyak,” kata Roy Marten.

“Dalam setahun paling tiga sampai empat kali. Natal suatu hari yang istimewa buat saya,” tambah Roy Marten.

Foto: Marco/Jakartashowbiz.com

Dalam kesempatan itu, Roy juga mengungkapkan rencananya bersama keluarga untuk merayakan malam pergantian tahun 2024 di Bali.

“Besok kami akan ke Bali semua sudah dijadwalkan,” pungkasnya.