Venna Melinda Bangga Verrell Bramasta Berikan Mobil untuk Ibu Sambungnya

Jakartashowbiz.com – Baru-baru ini, Verrell Bramasta jadi hot topic di media sosial. Artis 27 tahun ini kasih kejutan spesial buat ibu sambungnya, Sarni. Verrell beliin mobil mewah setelah terpilih jadi anggota dewan. Soal ini, ibu kandungnya, Venna Melinda, bangga banget sama anak kesayangannya.

Baca Juga: Seru-seruan Bersama API Anggur Hijau di Java Jazz Festival 2024

“Ya Alhamdulillah buat aku bangga ya, artinya aku punya anak, dia tau cara berterima kasih,” ujar Venna Melinda saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (27/4/2024).

Foto: Fitria Adriani/Jakartashowbiz.com

Verrell beliin mobil buat ibu sambungnya bukan tanpa alasan. Venna jelasin, selama nyaleg, Verrell sempet minjem mobil ibu sambungnya dan mobil itu rusak. Jadi, Verrell janji bakal ganti mobil setelah punya rezeki.

“Karena kan menurut Verrell itu adalah sebagai tanda dia pernah pake mobilnya Bunda untuk nyaleg kemaren dan mobilnya rusak. Jadi dia ganti dengan yang baru,” ucap Venna.

Foto: Fitria Adriani/Jakartashowbiz.com

Sebagai ibu kandung, Venna nggak terlalu masalahin hadiah mobil mewah dari Verrell buat ibu sambungnya.

“Ya it’s ok buat aku, karena kan kakak udah dewasa dia udah punya uang sendiri, bagi aku bukan masalah mobil atau masalah apa, berarti anakku terdidik dengan baik,” ungkap Venna.

Foto: Fitria Adriani/Jakartashowbiz.com

Yang bikin Venna bangga adalah selama ini dia berhasil mendidik anak-anaknya dengan baik. Menurutnya, Verrell tahu gimana caranya berterima kasih sama orang yang disayang, termasuk ibu sambungnya.

“Apa yang aku ajarkan dari kecil kalau memang punya rasa terima kasih bagi orang-orang yang dia rasa patut untuk diberikan kasih sayangnya ya it’s ok enggak masalah,” pungkas Venna.