Perdana Tampil di Televisi, Lesti Kejora Meriahkan HUT Indosiar Ke-28

Tak Berkategori

Jakartashowbiz.com – Penyanyi Lestiani atau lebih dikenal Lesti Kejora sudah dipastikan tampil dalam acara HUT Indosiar yang bertajuk “Konser Raya 28 Tahun INDOSIAR LUA28IASA” pada 11 Januari 2023. Ini menjadi penampilan Lesti Kejora di televisi setelah kasus KDRT beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Dijamin Spektakuler! Indosiar Hadirkan 300 Artis di Konser Ulang Tahun ke-28, Ada Agnez Mo, Iwan Fals, Hingga Lesti Kejora

Baca Juga: Jadi Drummer Band Pengiring di Konser Iwan Fals, Raya Rambu Rabbani: Makin Sering Lagi Ketemu Papah

Hal itu disampaikan langsung oleh Indra Mulyanto selaku VP Creative IEP saat jumpa pers di SCTV Tower, Senayan, Jakarta, Selasa (27/12/2022). Dalam acara itu, Lesti bakal berbicara mengenai isi hatinya.

“Ada Lesti Kejora, jadi ini perdana akan tampil di rumahnya (Indosiar) setelah sekian lama tidak tampil di malam puncak HUT Indosiar ke-28. Lesti akan berbicara isi hatinya selama ini,” kata Indra Mulyanto.

Foto: Exva/Jakartashowbiz.com

Dalam kesempatan yang sama, Harsiwi Achmad selaku Direktur Programming SCM menjelaskan, pihaknya sudah berbicara banyak dengan Lesti Kejora terkait penampilannya di acara ulang tahun Indosiar.

“Ya saya sudah ngobrol sama Lesti juga, Lesti siap untuk tampil di HUT Indosiar ke-28 dan Insya Allah ini akan menjadi penampilan Lesti perdana di TV dan itu di rumahnya sendiri,” kata Harsiwi Achmad.

Harsiwi merasa bersyukur akhirnya Lesti Kejora siap tampil kembali di televisi untuk meramaikan industri musik dangdut Indonesia. Bukan cuma itu istri Rizky Billar ini juga akan kembali lagi menjadi juri di salah ajang pencarian bakat paling populer yang dimiliki Indosiar.

Foto: Exva/Jakartashowbiz.com

“Kami sangat bersyukur mudah-mudahan dede Lesti kuat dan terus berkreativitas bikin lagu-lagu baru lagi. Kemudian tampil lagi jadi juri lagi di Indosiar. Insya Allah kita doakan supaya kuat,” kata Harsiwi.

Harsiwi Achmad megungkapkan, tidak ada permintaan khusus dari Lesti Kejora untuk tampil di HUT 28 Indosiar. Yang pasti, Indosiar berusaha memberikan kenyamanan untuk penampilan Lesti Kejora nanti.

Baca Juga: Yoda Idol Angkat Kisah Cinta Dzaky Julian Lewat Lagu “Cinta Tak Berpihak”

Baca Juga: Sisitipsi Ungkapkan Rasa Cinta dan Sayang Kepada Ibu Lewat Lagu “Pejuang 9 Bulan”

“Tidak ada permintaan khusus dari Dede (Lesti) ya, karena anaknya juga sangat baik, dia ngerti dia serahkan pada Indosiar tapi Indosiar tahu apa yang dirasakan Dede Lesti sehingga kita akan memberikan treatment ke dia agar dia merasa nyaman,” tutup Harsiwi Achmad.

ARVE