Jakartashowbiz.com – Di bawah label To the Clouds Entertainment, girlband BLITZEN yang beranggotakan Sazura, Alya, Violla, dan Kaluna resmi merilis album perdananya berjudul “Player Number One”. Album ini berisikan 10 lagu, termasuk single “What’s That About?” yang telah dirilis pada Oktober 2021 lalu.
Baca Juga: Melanjutkan Perjalanannya, Converse Hadirkan Lagu Star-Link Hasil Kolaborasi Basboi dan Feel Koplo
“Dengan dibentuknya BLITZEN yang bergenre I-Pop ini dan lagu yang menggunakan bahasa Inggris, mudah-mudahan dapat menambah dan mewarnai industri musik di Indonesia,” kata Jhon Oktavianus dari To the Clouds Entertainment di Gandaria City, Jakarta Selatan, Senin (28/2/2023).

“Memang genre ini masing sangat sedikit tetapi kami yakin bahwa lagu-lagu BLITZEN dapat diterima oleh penggemarnya dan dapat dinikmati juga oleh khalayak ramai,” tambahnya.
Di album “Player Number One”, sebagian besar ditulis oleh satu member Blitzen yakni Sazura. Menurutnya, lagu-lagu yang ia tulis berasal dari pengalaman teman-teman terdekatnya. Lagu-lagu dalam album ini seluruhnya menggunakan bahasa Inggris.

“Ini lagu aku ciptain sendiri, berdasarkan cerita dr teman-teman aku yang jadi gila karena cinta. Nulis lagu bahasa Indonesia ada sih di next album, yang sekarang cocok bahasa Inggris,” kata Sazura.
“Makanya aku seneng banget nulis lagu dan aku niatnya mau bikin lagu buat BLITZEN, dari cerita itu aku bikin jadi rilis lagu,” tambahnya.

Ada sepuluh lagu dalam album Player Number One yakni Player Number One, Greedy & Wicked, What’s That About?, Dang It!, Heartbreaker, What Do You Say, Over & Over Again, Never Let You Go, What Do You Say (Acoustic Version), dan Never Let You Go (Acoustic Version).
BLITZEN merupakan girlband yang anggotanya telah lolos dalam tahap audisi bulan Mei 2019 dengan jumlah peserta sebanyak 180 orang. Dari audisi yang sangat ketat tersebut, terpilihlah empat orang untuk melanjutkan ke tahap selanjutnya yaitu mengikuti pelatihan selama 1,5 tahun sebelum debut dibawah naungan manajemen To the Clouds Entertainment, pada tanggal 21 Oktober 2021.
“Proses pembentukan grup sendiri kita ada audisi dari To the Clouds Entertainment,” tutup Alya.