Jakartashowbiz.com – ANTV menghadirkan tiga program baru sekaligus di awal tahun 2023. Pertama, Super Viral yang sudah tayang sejak 5 Januari 2023 pukul 07.00 WIB. Kedua, program variety show misteri Medium tayang mulai 9 Januari 2023, setiap hari pukul 21.30 WIB.
Foto: Istimewa
Lalu yang ketiga, menghadirkan serial superhero asal Filipina berjudul Darna, akan tayang mulai 10 Januari 2023, setiap hari pukul 18.15 WIB.
“Di bulan Januari 2023 kami sudah menyiapkan 3 judul program terbaru dengan berbagai genre untuk memberikan warna baru di tahun ini,” ujar Kiki Zulkarnain, Chief Program & Communication Officer ANTV, Minggu (8/1/2023).
Program Medium merupakan cerita mistis menyeramkan yang dialami selebritis Indonesia hingga masyarakat umum. Acara ini dijamin menarik dan menyeramkan. Pasalnya, acara yang dipandu oleh Nico Oliver ini menghadirkan seorang expertise Indigo yaitu Tasha Siahaan.
Foto: Istimewa
Tasha Siahaan akan berkomunikasi dan mengundang sosok astral untuk berinteraksi di dalam studio. Yang lebih menarik lagi, Medium juga menghadirkan seorang pelukis astral R Van X J Ro. Nantinya, ia akan memvisualisasikan sosok yang diceritakan oleh medium tersebut.
Dalam episode perdananya, Medium menghadirkan Sule yang akan berbagi cerita dan pengalaman mistis yang dialaminya. Sule menceritakan pertama kali dalam hidupnya saat berada dirumahnya ia melihat ada sosok yang melintas di pinggir kolam renang.
Foto: Istimewa
“Kami berkomitmen untuk memberikan tayangan yang lebih menarik dan beragam serta ditambah dengan kualitas tayangan siaran digital ANTV yang kini lebih bersih, jernih dan canggih,” kata Kiki Zulkarnaen.