Shanice Margaretha Ungkap Serunya Main di Serial Jejak Rahasia

Jakartashowbiz.com – Bintang muda Shanice Margaretha cerita tentang keterlibatannya di serial Jejak Rahasia yang baru tayang di SCTV. Sinopsis ceritanya sendiri terbilang seru karena Febby, karakter yang dimainin Shanice bersama dua sahabatnya, Dikta (Endy Arfian) dan Iril (Rassya Hidayah) berlakon bak detektif dalam setiap permasalahan yang ada di sekelilingnya.

Itu diceritain Shanice Margaretha saat wawancara secara virtual bersama awak media pada Kamis (8/8/2024). Menurutnya, baik Febby, Dikta dan Iril merupakan tiga sahabat yang punya karakter berbeda namun saling melengkapi satu sama lain.

“Jadi Febby ini punya sahabat-sahabat yang saling melengkapi sifatnya. Kita ini bisa dibilang kayak detektif ya,” katanya.

Baca juga: Maudy Ayunda Jaga Lingkungan Lewat Produk Perawatan Bibir Baru dari From This Island, Kok Bisa?

Lebih lanjut, Shanice juga ceritain lebih detail soal karakter Febby yang dia mainin. “Dia (Febby) mahasiswi psikologi, jadi tertarik banget nih sama orang-orang kalau ada masalah atau gimana. Dia punya insting yang kuat, karakternya cerdas, independen, pintar, sayang temen-temen,” lanjut Shanice kemudian.

Shanice bilang kalau main di Jejak Rahasia ngasih tantangan tersendiri. Salah satu yang lantas di-notice Shanice adalah cara mengelola emosi yang berbeda-beda, sesuai dengan jalan cerita yang terus berubah-ubah tiap episodenya.

Foto/tangkapan layar

“Challenging-nya mungkin berdasarkan emosi ya, kita kan aktor, ada mainin emosinya. Menurut aku challenging itu kita harus masuk ke situasi itu, misalnya ada yang berduka ya kita harus masuk ke situasi itu,” ujarnya.

Shanice juga bilang, kalau project Jejak Rahasia terbilang beda dari apa yang sudah pernah ia mainin di project yang lain. “Menurut aku ini youth full, jadi aku belum pernah dan aku belum pernah loh dapat yang serial gini, jadi pengen nyobain ya, pengen tau,” sambung Shanice Margaretha.

Jejak Rahasia sendiri merupakan serial garapan SinemArt yang tayang perdana pada 6 Agustus 2024 kemarin. Dengan dalam cerita yang relatif berbeda di setiap episodenya, Jejak Rahasia tayang setiap hari di SCTV mulai pukul 15 30 WIB.